Saat ini komputer semakin berkembang dengan teknologi yang mendukung. Komputer cerdas atau biasa dikenal dengan istilah AI (Artifisial Intelegence) merupakan istilah yang diberikan untuk alat yang terprogram canggih melalui computer agar dapat berfungsi cerdas selayaknya manusia yang berperilaku. Perkembangan computer cerdas kian pesat seiring perkembangan teknologi. Kini telah banyak tugas-tugas manusia yang mulai tergantikan oleh karena keberadaan computer cerdas ini. Bahkan computer cerdas tersebut terbilang lebih efisien bila dibandingkan dengan tenaga manusia.
Satu contoh, dalam bidang pendidikan, kini dikenal istilah CAI (Computer Assisted Instruction) dimana guru yang bertindak sebagai tutor diganti perannya oleh program melalui computer. Pembelajaran dengan metode CAI menjadi isu yang serius untuk perkembangan pendidikan. CAI dinilai membuat siswa menjadi lebih aktif, kreatif, dan cerdik dengan memanfaatkan segala fasilitas yang disediakan untuk mengoptimalkan fungsi berpikir.
Namun apakah benar bahwa computer mampu mengalahkan kecerdasan manusia?? Tentu pertanyaan ini sangat menarik. Benar bahwa computer mampu bekerja lebih cepat dan tepat, namun hal tersebut bukan berarti menunjukkan manusia dikalahkan oleh computer. Komputer yang cedas merupakan karya atau ciptaan manusia yang juga cerdas. Kecerdasan manusia itulah yang telah menjadikan computer menjadi cerdas dan mampu bekerja secara cepat dan tepat . Hakekatnya adalah computer tidak mungkin ada bila manusia tidak menciptakannya. Secerdas apapun computer, manusia dapat dengan mudah mematikan computer tersebut dan perkara menjadi selesai bahwa kedudukan dan kecerdasan manusia memang di atas alat ciptaannya sendiri.
Satu kesimpulan bahwa computer tidak mungkin menggantikan peran manusia. Manusia berperan penting dalam mengontrol dan memaintenance computer cerdas. Manusia juga berperan penting dalam pengembangan computer cerdas. Komputer atau mesin tersebut hakikatnya hanya membantu tugas manusia, bukan menggantikan tugas atau peran manusia.
2 komentar:
-
pasang iklan gratis
Says:
25 April 2013 pukul 00.55mohon bimbingannya..
25 April 2013 pukul 00.54
artikel bpk bagus bngt..
bnr semua itu...